Sunday, August 7, 2011

Grilled Tempe with Spiced Nuts ala Chef Winda


Dipostingan kali ini, gue bakal berbagi resep sama kalian semua. Sesuai judul, resep yang bakal gue bagiin ini kalo udah jadi ya kayak tampilan foto di samping.
Kalo diIndonesiakan jadi "TEMPE PANGGANG DENGAN KACANG BERBUMBU"
Inget yah, kacang berbumbu, BUKAN bumbu kacang. Beda!
Berhubung hari ini gue gak puasa *eh?* (biasalah cewek) makanya gue butuh makan siang. Ternyata gak ada apa-apa buat gue masukin ke perut gue. Muncullah inisiatif buat masak. Gue mulai browsing deh resep tempe -kebetulan di kulkas lagi banyak persediaan tempe-. Pas udah dapet gue mulai bikin deh dan ternyata naluri Chef gue keluar. Gue bikin gak sama kayak yang ada di resep yang gue dapet. Gue modif!
Dan jadinya, YUMMYYYYYY...
Rasanya?
Manccccaaaaap :9
Dan gue pikir "resep ini mesti gue bagi"
Kalo pengen nyoba silakan aja. Nih, detailnya...

Bahan :
Tempe satu potong, 200 gram
Air  100 ml
Bawang merah 2 siung
Bawang putih secukupnya
Cabai rawit 8 buah (sesuai selera)
Ai r asam 1 sendok (sesuai selera)
Gula putih 1 sendok teh (sesuai selera)
Garam ½  sendok teh (sesuai selera)

Bahan Bumbu  Kacang:
Kacang tanah yang sudah dipanggang 300 gram
Air  100 ml (sesuai selera)
Cabai rawit 4 buah (sesuai selera)
Kecap manis 2 sendok the (sesuai selera)
Gula putih 1 sendok makan
Garam secukupnya

Pelengkap :
Cabai merah 2 buah, buang biji lalu diiris tipis.
Daun seledri secukupnya

Cara membuat bumbu kacang :
Tumbuk kacang dan cabai sampai halus. Campurkan air kemudian masukkan kecap manis dan gula lalu tambahkan sedikit garam.

Cara membuat :
Potong tempe sesuai selera, pastikan ketebalan tidak kurang dari setengah sentimeter.
Bawang merah, bawang putih dan cabai rawit ditumbuk kasar.
Didihkan air, masukkan bumbu yang telah ditumbuk kasar, air asam, gula, dan garam.
Selang beberapa menit, masukkan tempe. Tunggu hingga air yang dididihkan mengering. Artinya air terserap oleh tempe.
Angkat tempe dan letakkan pada pemanggang. Sambil memanggang, oleskan bumbu kacang pada tempe.
Setelah matang, angkat tempe dan tata di atas piring. Hias sesuai selera.
Hidangkan bersama nasi putih dan jus kesukaan kalian...


No comments: